Monday, April 13, 2009

SPEKULASI POLITIK PA

Partai Aceh Klaim Menang
Oleh: SULTAN, RADZIE, & UCOK - 09/04/2009 - 22:56 WIB

BANDA ACEH, acehkita.com. Juru Bicara Partai Aceh Adnan Beurasyah mengklaim partainya berhasil meraih suara 70 persen di seluruh wilayah Aceh. Suara partai yang didirikan pentolan Gerakan Aceh Merdeka itu unggul di daerah pesisir utara, timur, dan barat-selatan.

Adnan Beuransyah menyebutkan, laporan perolehan suara ini mereka peroleh berdasarkan informasi yang dikumpulkan saksi Partai Aceh yang ditempatkan di tempat pemungutan suara di seluruh Aceh. “Kami berharap tidak ada kecurangan dalam proses rekapitulasi suara,” kata Adnan saat dihubungi melalui sambungan telepon beberapa saat lalu.

Partai Aceh memang unggul di Aceh Besar, Pidie, Pidie Jaya, Lhokseumawe, Aceh Utara, Aceh Timur, Aceh Barat, Aceh Jaya, Nagan Raya hingga ke Aceh Selatan. Dalam pemilihan kepala daerah 2006 lalu, sejumlah bupati/walikota yang didukung Gerakan Aceh Merdeka unggul, seperti Lhokseumawe, Pidie, Aceh Jaya, Aceh Barat, Aceh Selatan, Aceh Utara, dan Aceh Timur.

Adnan Beuransyah mengakui perolehan suara partainya di Banda Aceh tidak terlalu signifikan. Penyebabnya, karena pemilih di ibukota Provinsi Aceh ini sangat heterogen.

Seperti diberitakan acehkita.com, Partai Aceh tak berkutik di tempat pemungutan suara di Bandar Baru, Lampriet. Padahal, ini merupakan TPS yang digunakan Gubernur Irwandi Yusuf untuk menconteng.

Tak hanya mengklaim menang di tingkat provinsi, Adnan juga menyebutkan bahwa Partai Aceh unggul di pemilihan DPR Kabupaten/Kota. Mereka mendulang suara di daerah pesisir. “Kira-kira 50 persen,” ujar Adnan.

Informasi yang diperoleh acehkita.com menunjukkan bahwa Partai Aceh unggul di beberapa daerah. Ayi Jufridar, anggota Komisi Independen Pemilihan Aceh Utara, menyebutkan, Partai Aceh mendominasi perolehan suara di hampir semua kecamatan.

Hal senada juga diungkapkan Mukhtar. Anggota KIP Bireuen ini mengaku berkeliling ke sejumlah TPS di Kecamatan Gandapura, Simpang Mamplam, Samalanga, dan Kecamatan Juli. “Dari sejumlah TPS yang saya kunjungi, Partai Aceh unggul, tapi saya belum pegang datanya,” kata Mukhtar kepada acehkita.com. “Bahkan di beberapa TPS, mereka unggul lebih dari 70 persen.” []

Pageviews last month